Memanfaatkan Akun Belajar.id Untuk Cloud Storage

Memanfaatkan Akun Belajar.id Untuk Cloud Storage

Apa itu akun belajar.id? Akun belajar.id diberikan kepada peserta didik, pendidik, dan tenaga kependidikan dari berbagai satuan pendidikan, mulai dari PAUD, SD, SMP, SMA, SMK, SLB, dan Kesetaraan.

Dengan Akun belajar.id, kamu bisa mengakses berbagai kebutuhan kegiatan belajar mengajar. Mulai dari mengakses platform Kemdikbudristek sampai beragam aplikasi yang akan memudahkan kegiatan belajar mengajar, baik secara tatap muka ataupun jarak jauh.

Namun secara khusus kali saya akan membahas mengenai fitur google yaitu Drive menggunakan akun Belajar.id.

Cara mengetahui akun belajar.id

Nah karena akun belajar.id ini akun untuk pendidikan jadi syarat utamanya yaitu kalian bersekolah/bekerja pada instansi pendidikan.

Pertama-tama kalian ke web belajar.id. Kemudian pada halaman utama ada tulisan “Cari tahu status Akun belajar.id Anda di bawah “. Nah disitu kalian tinggal pilih status kalian, kemudian klik menu cari Akun Belajar.id.

Pada form berikutnya kalian diminta untuk memasukkan NPSN sekolah Anda.  Setelah itu klik selanjutnya. Pada tahap 2, kalian harus memasukkan nama lengkap beserta tanggal lahir Anda dengan benar.

Jika data Anda benar, maka akan lanjut ke tahap selanjutnya yaitu status akun Anda. Jika akun kalian belum aktif maka Kalian nanti akan disuruh untuk mengaktifkan akun terlebih dahulu.

Google Drive itu apasih kegunaannya?

Google Drive merupakan salah satu layanan milik Google yang memungkinkan pengguna untuk dapat menyimpan file, mem-backup file, dan bahkan mengedit file pengguna lainnya.

Dilansir dari Cloudwards, Google Drive adalah layanan penyimpanan cloud yang memungkinkan penggunanya untuk menyimpan file di luar batas hard drive.

Layanan penyimpanan berkas milik Google ini dapat kamu gunakan secara gratis tanpa harus membayar biaya apapun. Akan tetapi, Google Drive juga menyediakan layanan berbayar bagi penggunanya untuk dapat menikmati fitur yang lebih luas lagi.

Apabila kamu menggunakan layanan gratis Google Drive, kamu dapat menyimpan file dengan maksimum kapasitas 15 GB. Sementara itu, untuk layanan berbayar kamu bisa meng-upgrade penyimpanannya menjadi 100 GB, 200 GB, bahkan hingga 2 TB.

Masing-masing paket mempunyai harga yang berbeda-beda sehingga kamu dapat menggunakannya sesuai dengan kebutuhan. Kapasitas penyimpanan 15 GB sebenarnya cukup bagi kebanyakan orang untuk menyimpan file di Google Drive.

Google Drive sendiri merupakan layanan penyimpanan file dan berkas dari Google yang diluncurkan pada tanggal 24 April 2012 lalu. Secara otomatis, Google Drive akan tersinkronisasi dengan layanan Google lainnya seperti Gmail, Hangouts, Google Photos, dan lain sebagainya. (sumber: glints.com)

Berapa Penyimpanan Google Drive menggunakan Akun belajar.id

Nah perbedaan menggunakan akun google biasa dengan akun belajar.id salah satunya adalah batas penyimpanannya. Kalau pake akun standar kalian akan mendapatkan 15 GB free penyimpanan, sedangkan kalau menggunakan akun belajar.id kalian akan mendapatkan 100GB penyimpanannya.

Apakah bisa menggunakan Google Drive lewat aplikasi dekstop?

Sangat bisa sekali. Kalian tinggal download aplikasi google drive dekstopnya dengan link dibawah ini.

Download Google Drive Dekstop

Dengan google drive dekstop jika kalian konekkan di laptop, maka drive ini menjadi penyimpanan tambahan. Kalian bisa buka, simpan, edit file dengan leluasa layaknya kalian menggunakan offline. Tapi memang syarat utamanya yaitu harus terkoneksi dengan internet.

Apa saja yang bisa kita manfaatkan dari Google Drive?

Lantas apa saja fungsi dari aplikasi Google Drive? Berikut informasi mengenai manfaat Google Drive yang wajib kalian ketahui:

  1. Berbagi File

Fungsi Google Drive yang pertama adalah berbagai file dalam ukuran besar sekaligus dengan orang-orang tertentu.

Dalam hal ini kamu dapat mengundang orang lain dengan cepat untuk melihat, memberi komentar, dan mengedit file atau folder yang kamu pilih. Ini adalah kolaborasi online yang membuat segalanya lebih mudah.

Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu mengunggahnya ke Google Drive, lalu membagikannya lewat tautan atau link yang telah disediakan oleh Google.

  1. Menyimpan Link

Fungsi Google Drive berikutnya adalah menyimpan link sebuah situs untuk dibaca kemudian hari. Kamu tak perlu repot untuk mengcopy pastenya di catatan. Google Drive dapat menyimpan link situs tersebut.

Kamu cukup memasang ekstensi Google Drive yang ada di Google Chrome kamu. Kemudian klik ikon segitiga yang berada pada browser untuk menyimpan link yang dibuka saat itu.

Atau jika link tersebut berada pada tengah halaman, kamu bisa menyimpannya dengan cara klik kanan pada link, kemudian pilih ‘Save Link to Google Drive’.

  1. Membuat Catatan dari Google Keep

Untuk mencatat sesuatu yang penting, kamu tidak perlu mengandalkan aplikasi yang terinstal di komputer atau ponsel. Google Drive dapat menyimpan catatan kamu dengan menggunakan Google Keep.

Google Keep dapat terintegrasi dengan Google Drive yang memungkinkan menyimpan seluruh catatan yang kamu buat. Tak perlu lagi aplikasi pencatat atau mencatat sesuatu secara manual dengan kertas.

  1. Backup File

Apa jadinya jika perangkat komputer atau ponsel kamu rusak sehingga harus direset ulang, sementara data yang ada di dalamnya belum terbackup di flashdisk atau harddisk? Atau ketika kamu sudah membackupnya di penyimpanan fisik namun penyimpanan tersebut terserang virus.

Hal ini pasti akan membuat kamu merasa kesal dan sedih sekaligus. Dengan Google Drive kamu dapat membackup semua dokumen yang ada di perangkat komputer dan ponsel Anda tanpa menggunakan penyimpanan fisik yang biasanya juga sering terkena virus.

  1. Mengedit File

Fungsi Google Drive satu ini bisa dibilang tak banyak diketahui orang. Dengan Google Drive, kamu dapat mengedit file seperti Word, Excel, atau Power Point.

Hasil pengeditan akan langsung tersimpan pada Google Drive kamu. Selain itu kamu juga dapat membuat file atau lembar kerja baru melalui Google Drive ini.

Tak hanya melalui komputer, kamu juga dapat menggunakan fitur ini melalui ponsel Android kamu. Dan kamu dapat mengaksesnya secara gratis kapanpun dan di mana pun (sumber:bankbjb.co.id)

 

About the Author

You may also like these