JURUSAN BOGA X-SATA MERAIH JUARA TIM KREATIF
LOMBA MAPAN CETING GAYENG
X-SATA — Minggu, (29/1) Jurusan Tata Boga SMK Negeri 1 Tengaran mengirimkan siswa-siswinya untuk mengikuti lomba “Makanan Kudapan Cegah Stunting Mendukung Jateng Gayeng atau disingkat dengan Mapan Ceting Gayeng” yang dilaksanakan di Universitas Negeri Waluyo Ungaran. Adapun diadakannya lomba tersebut dalam rangka kegiatan lomba kreasi dan inovasi makanan kudapan berbasis pangan lokal oleh program studi S1 Gizi Fakultas Kesehatan Universitas Ngudi Waluyo.
Lomba membuat kudapan berbahan pangan lokal dalam rangka mendukung program Jateng Gayeng upaya mencegah stunting diikuti oleh dua tim dari SMK Negeri 1 Tengaran. Tim Pertama membuat puding lumut dari pegagan diikuti oleh Septi Novana dan Afika dengan pembimbingnya Ibu Karin Kusumastuti. Tim kedua membuat waffle dari ubi jalar, diikuti oleh Zasmin Agil Pratiwi dan Revita Meidaryani dengan pembimbingnya ibu Fitri Yunita. Dengan kerja keras dan semangat para tim dan pembimbing, alahamdulillah SMK Negeri 1 Tengaran berhasil meraih juara sebagai tim kreatif.
Ibu Fitri Yunita dan Ibu Karin Kususmastuti sebagai pembimbing pun tidak lupa menginatkan para siswa-siswinya untuk selalu berdoa, berusaha, memahami kriteria lomba, dan selalu membimbing siswa-siswinya untuk berlatih secara terus-menerus dan pantang menyerah.
“Kami sangat senang dapat mengikuti lomba ini. Dan kami tidak menyangka kami dapat juara sebagai tim kreatif. Pokoknya kami happy” Komentar para tim lomba kepada reporter jurnalistik.
Penulis — Tim Jurnalis X-SATA