Sukses SPMB 2025 No Titip No Jastip

Sukses SPMB 2025 No Titip No Jastip

(Xsata, Juli 2025). Sistem Penerimaan Murid Baru (SPMB) di SMK Negeri Tengaran telah terlaksana dengan sukses. Serangkaian langkah telah dilalui oleh calon murid yang sekarang telah resmi menjadi murid SMK Negeri Tengaran. Diawali dengan pembuatan akun dan verifikasi berkas pada 26 Mei – 12 Juni, yang dilanjutkan dengan aktivasi akun, sinkronisasi data, serta pendaftaran selama rentang waktu dua minggu. Tercatat sudah lebih dari 1000 pendaftar sudah masuk.

Selama dua hari terhitung tanggal 19 dan 20 Juni adalah evaluasi dan masa tenang. Hari yang dinantikan akhirnya tiba, pada tanggal 21 Juni adalah pengumuman hasil seleksi. Tercatat sebanyak 792 siswa telah diterima secara resmi di SMK Negeri Tengaran. Setelah resmi diterima mereka wajib melaksanakan daftar ulang yang dilaksanakan selama empat hari. Selanjutnya adalah pengumuman peserta cadangan dan dilanjutkan daftar ulang peserta cadangan.

Bapak Arif Yuliyanto, S.Pd selaku ketua panitia SPMB 2025 menyampaikan bahwa sistem pendaftaran yang digunakan adalah online, sehingga diharapkan calon murid bisa melakukan pendaftaran dari rumah masing masing. Akan tetapi panitia siap melayani sepenuh hati secara langsung terutama bagi calon murid yang terkendala misalnya sinyal ataupun minimnya informasi.

Kepanitiaan SPMB melibatkan semua unit kerja, yaitu kesiswaan, kurikulum, humas, ketenagaan sarana prasarana dan jurusan TKR, TSM, RPL, TKJ, Busana dan Boga. Dengan melibatkan semua pihak, maka seluruh potensi murid baru bisa dikenali sejak awal. Dari 6 jurusan yang ada, otomotif masih menjadi jurusan terfavorit. Sebagai penutup, bapak Arif Yuliyanto, S.Pd menyampaikan bahwa SPMB harus mampu mengakomodir semua siswa, baik yang kurang mampu secara ekonomi maupun akademis, termasuk di dalamnya adalah murid inklusi sehingga pemerataan pendidikan bisa diwujudkan. Selamat bagi semua murid baru SMK Negeri Tengaran, selamat belajar.

 

Ditulis oleh : Ninik Dwi Royani, S.Pd

About the Author

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.

You may also like these